Kamis, 02 Desember 2010

Usaha Catering

USAHA CATERING






BAB I
PENDAHULUAN

Segala puji bagi Allah swt yang telah melimpahkan rahmat dan karunia serta memberikan nikmat sampai saat ini. Dalam makalah ini saya akan menuliskan beberapa aspek yang perlu diperhatikan jika ingin membuka usaha catering. Dengan modal yang sekecil mungkin dan hanya mengandalkan keterampilan memasak bisa membuka usaha ini. Selain membuka lapangan pekerjaan sendiri, usaha ini juga bisa menghasilkan keuntungan yang lumayan. Semoga dengan adanya tulisan ini dapat memberikan inspirasi untuk membuka usaha catering. Selamat mencoba.


BAB II
LANDASAN TEORI

Betapapun kecilnya usaha katering yang dilakukan, bisnis tersebut
harus dilakoni secara serius. Artinya bisnis tersebut harus
ditempatkan sebagai usaha yang tidak main-main dan tanganilah dengan
cara yang profesional pula.
Usaha catering sebetulnya merupakan usaha yang tidak bisa dikerjakan sendiri dan bila anda ingin memulainya, anda harus menyiapkan staff yang cukup banyak antara lain untuk memasak, transportasi bahkan ada yang merangkap dekorasi. Catering biasanya dibutuhkan pada berbagai acara seperti pesta perkawinan, seminar, acara keagamaan, dan lain sebagainya. Kegiatan-kegiatan tersebut membutuhkan makanan dalam jumlah tertentu. Pada kegiatan-kegiatan tersebut, biasanya pihak penyelenggara menyewa jasa catering untuk menyiapkan makanan sesuai dengan kebutuhan. Usaha catering semakin bertambah dari waktu ke waktu. Hal ini menunjukkan bahwa usaha ini menjanjikan keuntungan yang besar bagi para pelakunya. Meningkatnya usaha ini dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya adalah adanya perubahan gaya hidup penduduk kota besar yang ingin lebih praktis, sehingga menambah konsumen yang membutuhkan jasa catering .



BAB III
METOLOGI PENELITIAN

Penggunaan metode yang digunakan peneliti dalam penelitian ini dengan cara metode penelitan studi kepustakaan dengan mendapatkan sumber-sumber dari media elektronik pada segi waktu dan tempat yang berbeda . Hal ini perlu dilakukan agar penyampaian informasi lebih akurat kepada pembaca di segala pihak , tak lengkap rasanya tanpa adanya penunjang didalamnya sebagai upaya peningkatan kebutuhan yang sudah melekat dalam kehidupan sehari-hari.



BAB IV
PEMBAHASAN

Sebelum memulai menjalankan usaha catering ada beberapa factor yang perlu diperhatikan adalah: 1. Mental anda. Karena untuk menghalang berbagai hambatan psikologis rasa malu, takut gagal dan memadamkan perang batin antara berkeinginan dan keraguan adalah langkah pertama yang harus diatasi. 2. Masalah operasional, pertimbangan kemampuan diri, keterampilan yang dimiliki yang menyangkut bidang pekerjaan itu. 3. Tersedianya sarana dan prasarana. Tersedianya sarana dan prasaran tersebut bukan berarti harus menjadi miliknya, tetapi bisa diperoleh dari meminjam atau menyewa. 4. penggunaan modal kerja. Jika Anda mampu membangun relasi luas, kebutuhan modal kerja bisa tidak terlalu menyerap dana secara keseluruhan.


LANGKAH-LANGKAH MEMBUKA USAHA KATERING

Hal dasar untuk jenis usaha ini adalah kita harus menentukan beberapa point penting sehingga usaha yang akan anda jalankan dapat berjalan sesuai rencana, beberapa hal yang perlu disimak :

1. Menentukan konsep usaha katering yang akan dipilih ada beberapa macam usaha catering yang dapat dipilih, misalkan catering yang akan dipilih misalkan catering untuk pesta , catering rantangan atau catering menu khusus. Sebagai pertimbangan anda dapat mengamati keadaan masyarakat sekitar catering jenis apa yang cocok dikembangkan didaerah sekitar anda .

2. Menentukan standar resep andalan catering anda masakan yang memiliki rasa enak merupakan syarat mutlak untuk usaha catering, oleh sebab itu sebelum memulai usaha sebelum memulai usaha ini , hendaknya resep-resep terbaik mulai dikumpulkan dan dimulai diuji sebagai referensi menu andalan catering Anda .


3. Membuat Perencanaan Usaha, Perencanaan usaha dibuat dengan tepat disertai dengan kegiatan survei untuk kebutuhannya agar ada patokan dan perbandingan yang sesuai perencanaan usaha yang dibuat .

4. Membuat Menu atau Daftar Harga
Menu catering adalah yang penting yang sering ditanyakan oleh konsumen ketika hendak memesan menu yang enak dengan harga relative murah dan terjangkau adalah yang dicari oleh konsumen. Dalam membuat menu katering harus diperhatikan pula menu-menu yang menjadi tren pada waktu itu.

5. Mempersiapkan segala sesuatu kebutuhan usaha catering
Di mulai dari peralatan dan perlengkapan operasional memasak, alat saji, sampai kebutuhan promosi seperti brosur, kartu nama dan sebagainya harus disiapkan dengan matang .

6. Memulai usaha catering
Setelah segala sesuatu yang dibutuhkan dalam membuka usaha catering telah disiapkan dengan matang,mulailah usaha ini dengan promosi baik dari mulut ke mulut ataupun membagikan brosur atau proposal pada perusahaan-perusahaan atau event organizer untuk bisa bekerja sama .



KEBUTUHAN POKOK USAHA CATERING

Jika Anda telah siap untuk mengembangkan usaha ini, ada beberapa keperluan dasar yang harus Anda persiapkan :

1. TEMPAT USAHA
Untuk usaha catering skala kecil dapat menggunakan rumah pribadi sebagai tempat usaha awal hingga usaha katering berkembang lebih besar dan tidak memungkinkan lagi dilakukan dirumah sendiri. Yang perlu diperhatikan dalam memilih tempat usaha adalah memiliki area kerja yang cukup luas untuk dapur atau tempat pengolahan bahan atau makanan, memiliki fasilitas yang memadai (air, listrik, sistem pembangunan air yang baik) dekat dengan pasar, tidak mengganggu masyarakat sekitar .

2. PERALATAN MASAK
Peralatan yang digunakan pada prinsipnya sama dengan alat rumah tangga biasa yang hanya saja ukurannya lebih besar karena digunakan untuk memasak dalam jumlah atau porsi lebih banyak. Peralatan masak untuk usaha catering antara lain, kompor gas, kompor minyak, rice cooker catering, aneka panic ukuran besar dan kecil, wajan besar dan kecil, aneka pisau, gilingan bumbu, dan sebagainya. Peralatan tersebut wajib dipunyai namun untuk suatu usaha catering pemula hendaknya pembelian alat disesuaikan dengan kapasitas pesanan dulu. Jangan sampai modal awal yang ada menjadi membengkak hanya untuk hanya untuk membeli peralatam saja .

3. PERALATAN MAKAN
Peralatan makan yang dibuthkan untuk setiap usaha catering tidak sama bergantung pada konsep usaha cateringnya, untuk usaha katering pesta peralatan makan yang wajib dimiliki adalah piring, sendok, garpu, aneka pemanas lauk, mangkuk, meja dan sebagainya. Sedangkan untuk catering rantangan peralatan yang wajib dimiliki adalah rantang makan yang dapat memuat nasi dan lauk pauknya .
Dibutuhkan dana yang besar untuk melengkapi peralatan makan bagi usaha katering pesta, Untuk iti pembelian peralatan ini dapat dicicil sesuaikan dengan jumlah anggaran yang ada. Pengusaha catering dapat menyewa alat makan dari jasa penyewaan alat pesta yang ada .

4. PERLENGKAPAN PENUNJANG CATERING
Merupakan perlengkapan diluar alat masak yang ada yang berfungsi untuk mempermudah pekerjaan pada usaha katering . alat-alat tersebut antara lain lemari es untuk menyimpan bahan , lemari penyimpan alat masak dan alat makan, dispenser dan sebagainya .


JENIS CATERING



1. CATERING PERKAWINAN
Adalah jenis katering yang melayani acara pesta perkawinan baik di rumah maupun di gedung. Ukuran order katering perkawinan biasanya lumayan besar namun tidak bersifat tetap. Pesta perkawinan bisa jadi tidak setiap hari dilakukan. Sekali dilakukan, jumlah order pasti besar .

2. CATERING PESTA ANAK-ANAK
Yakni katering yang khusus men design pesta ulang tahun, naik kelas atau acara lainnya. Untuk menangani katering ini harus mengenali dulu siapa undangan yang datang. Jika yang datang adalah anak-anak sesuaikan menu dengan menu kesenangan anak-anak yang biasanya menarik dan lucu .

3. CATERING LAUK RUMAH TANGGA
Banyak ibu yang bekerja yang tidak sempat memasak memilih katering untuk memenuhi kebutuhan makanan keluarganya. Biasanya mereka meminta lauk dan sayur saja dan nasi sudah disiapkan di rumah atau kombinasi keduanya. Agar menarik anda harus menyusun jadwal menu satu bulan yang anda berikan kepada pelanggan. Akan lebih mendapat nilai tersendiri jika Anda menu yang disajikan adalah menu masakan rumah sehari-hari. Orang cenderung bosan dengan jenis menu-menu pesta. Mereka perlu variasi dan selalu ingin masakan rumahan .


4. CATERING PERUSAHAAN
Katering yang melayani kebutuhan makan karyawan suatu kantor atau perusahaan. Order ini bersiap continue berdasarkan kontrak. Jika ingin mendapatkan order katering makan ini bisa dengan mengajukan permohonaan dan sampel makanan. Menu bulanan atau minggua menjadi penting sebagai salah satu daya tarik. Jenis katering ini bisa dengan sistem prasmanan, nasi bungkus atau dengan lunch box plastic. Biasanya yang paling umum adalah makan siang atau makan malam untuk karyawan yang ada sift malam hari .

5. CATERING ACARA TRADISIONAL
Dengan semakin banyaknya aktifitas wanita diluar rumah, jika ada acara tradisional baik berupa tujuh bulanan, akikahan,turun tanah atau pengajian membutuhkan suplai makanan. Sebaiknya untuk menyelenggarakan acara ini Anda harus memahami acaranya dan pastikan bahwa katering yang anda sajikan mendukung acara tersebut. Misal jika acara tujuh bulan untuk orang jawa harus di sediakan rujak, jika acara lamaran disediakan uli/tetel atau jika akekah dengan sate kambing dan seterusnya .

6. CATERING RAPAT DAN SEMINAR
Untuk rapat dan seminar biasanya membutuhkan snack dan makan berat juga. Bentuk penyajian bisa dengan prasmanan atau dengan box. Katering seperti ini anda harus aktif mencari koneksi dengan penyelenggara acara , penyewaan gedung atau instansi tertentu .

7. CATERING UNTUK PEKERJA BANGUNAN
Jangan menganggap remeh potensi pasar yang satu ini. Pekerja bangunan bisa membutuhkan makanan mulai pagi sampai malam. Mereka bisa jadi berhari-hari mengerjakan pembangunan rumah atau gedung. Tentu saja yang perlu di pertimbangkan disini adalah haga dan porsinya harus besar. Order katering ini bisa continue selama mereka mengerjakan gedung/rumah sampai selesai .


8. CATERING PENYUPLAI NASI BUNGKUS/NASI KOTAK UNTUK PEDAGANG/ TOKO KUE

Selain berdasarkan pesanan pasar katering aktif bisa juga dilakukan dengan menjual aneka nasi bungkus atau dalam kotak yang dijual pedagang keliling, dititipkan di toko kue atau bahkan supermarket. Jenis nasi bungkus semacam nasi uduk,nasi bogana,nasi campur atau nasi krawu sering kali dijual dengan cara seperti ini.


Beberapa Jenis Menu Yang Masih Di Gemari



1. Menu Nasi Paket Tradisional
Yang mulai sangat popular akhir-akhir ini . Bahkan dengan sangat spesifik menyebut daerah asal sehingga terlihat sebagai menu yang menarik. Misal paket nasi bogana, nasi pecel tumpang Kediri, nasi merah Gunung Kidul, nasi kuning Banjar, nasi buk Madura, nasi gudeg Jogja, nasi gandul dan sebagainya. Dalam paket ini memiliki ciri khas tersendiri. Biasanya terdiri atas nasi, lauk, sayuran dan lauk tambahan. Macam lauk dan jenis nasi yang membedakan nama paketnya .


2. Tumpeng
Menu ini menjadi menu sepanjang masa yang seringkali di pesan orang untuk acara khusus. Tumpeng ada dua jenis yang disajikan yakni tumpeng dengan nasi kuning atau nasi putih dengan ayam bakar/ panggang .

3. Masakan Padang
Menu masakan padang otomatis mengacu pada aneka masakan padang yang sangat bervariasi dengan karakter bumbu kental dan pedas. Lebih baik menyebut nama menu secara jelas karena ini lebih menarik bagi pembeli .

4. Masakan Jawa
Merupakan jenis masakan jawa yang sering kali di sajikan dalam satu kelompok masakan dari daerah jawa. Bisa jadi jawa Tengah atau Jawa Timur dengan ciri masing-masing .

5. Masakan Sunda
Masakan sunda mulai di gemari orang sehingga dalam beberapa acara tertentu katering sering kali menyajikan jenis masakan yang kaya lalap, sambal dan aneka pepes .

6. Masakan Chinese Food
Adalah jenis masakan dari Cina yang sering kali disajikan sebagai menu katering . Jenis masakan ini memang sempat populer beberapa tahun yang lalu. Masakan semacam Cap Jay, mi, ayam koloke, fu yung hai dst menjadi masakan yang digemari .

7. Masakan Barat
Yakni masakan yang banyak mengadopsi makanan dari Eropa dan Amerika seperti steak,rollade, sup krim, kentang goreng dan sebainya.


8. Masakan Menado
Masakan Menado yang kaya bumbu bisa menjadi alternative untuk menyajikan katering lebih lengkap dan bervariasi .

9. Masakan Dari Daerah Lain
Tidak menutup kemungkinan Anda bisa menyajikan anekan masakan daerah di Indonesia yang sangat beragam. Jangan takut, Indonesia sangat kaya dengan warisan kulinernya. Anda tidak perlu takut untuk menyajikan masakan tersebut yang pasti menggemari masakannya sendiri .




Contoh Perhitungan Modal yang Diperlukan:

 Analisa Ekonomi
Estimasi 1x pesanan untuk ‘partai kecil’
Pemasukan
Snack : 200 x Rp 4.000,00 = Rp 800.000,00
Nasi box : 200 x Rp 8.000,00 = Rp 1.600.000,00
Total pemasukan = Rp 2.400.000,00

Pengeluaran
Belanja bahan baku snack = Rp 500.000,00
Belanja bahan baku nasi box = Rp 800.000,00
Biaya operasional = Rp 100.000,00
Total pengeluaran = Rp 1.400.000,00

Keuntungan
Laba bersih = Rp 2.400.000,00 - Rp 1.400.000,00
= Rp 1.000.000,00


Tips Memulai Bisnis Catering



Jika Anda menikmati kegiatan memasak, serta perencanaan menu, Anda mungkin mulai berpikir tentang sebuah usaha katering. Ada banyak peluang yang mungkin dapat ditangkap, seperti sebuah pernikahan, sebuah pesta wisuda, atau ulang tahun. Banyak perusahaan juga menggunakan katering khusus untuk pesta liburan khusus atau aktivitas lainnya. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum anda mulai.

1.Hubungi pihak-pihak berwenang untuk melihat persyaratan apa saja yang dibutuhkan untuk memulai sebuah usaha katering. Anda mungkin perlu izin, inspeksi, lisensi, dan asuransi. Beberapa hal ini mungkin bisa agak costly, tapi sekali Anda telah menerima surat, maka kesenangan segera Anda dapat dapatkan.

2. Tentukan ruang kerja lain selain rumah tinggal Anda. Jika Anda berencana untuk menyediakan katering untuk acara-acara besar, Anda bisa mencari dapur yang luas untuk Anda sewa. Sebaliknya, kalau Anda bermaksud mengembangkan usaha secara bertahap, Anda bisa memulainya di rumah Anda, dan ketika bisnis sudah semakin berkembang, Anda baru meningkatkan pada faktor lokasinya.

3. Tentukan jenis makanan apa yang ingin Anda tawarkan. Sebaiknya Anda memiliki menu unggulan, atau setidaknya menu unik yang merupakan gabungan menu-menu kesukaan Anda.

4. Anda memiliki menu unggulan, atau setidaknya menu unik yang merupakan gabungan menu-menu kesukaan Anda.Anda mungkin perlu mempertimbangkan untuk mengambil beberapa kelas guna membantu Anda mahir menguasai beberapa teknik hidangan unik. Ini benar-benar dapat membantu Anda meningkatkan keterampilan dan percaya diri Anda. Selain itu, ketika ditanyakan, Anda dapat menjawab bahwa Anda telah mengambil kelas memasak, Hal ini bisa membuat calon pelanggan merasa nyaman dengan kemampuan Anda.

5. Anda akan membutuhkan beberapa piring saji, gelas, serbet dan banyak item lainnya. Selain tiu Anda juga membutuhkan fasilitas untuk mengangkut semua peranangkat perlengkapan tersebut ke lokasi acara tentunya. Hal ini mungkin merupakan modal terbesar yang harus Anda keluarkan dalam bisnis catering ini.

6. Iklan terbaik adalah dari mulut ke mulut (mouth-to-mouth campaign). Jika Anda baru saja menyelesaikan layanan Anda kepada salah seorang customer, minta kepadanya referensi.

7. Halaman kuning atau brosur juga baik untuk iklan. Radio dan televisi dapat dengan cepat membangun bisnis Anda, namun agak mahal. Namun, hal ini pasti salah satu pilihan jika Anda memiliki anggaran periklanan.

8.Pastikan kualitas makanan Anda baik dan lezat. Karena Anda akan mendapatkan lebih banyak laba dari usaha ini berdasarkan atas satu item penting ini.

9. Pemasaran
Tentukan pasar. Tidak ada salahnya membuat brosur
sebagai langkah promosi selain upaya dari mulut ke mulut. Ada baiknya
mereka yang berbisnis katering ini menguasai teknologi. Sekarang era-
nya internet, di mana-mana orang menggunakan internet.

10. Harga
Biasanya pelanggan akan lebih memilih usaha katering yang menetapkan
harga bersaing. "Kalau katering itu menerima pesanan dari ibu-ibu
yang tinggal di kompleks perumahan, biasanya sedikit lebih cerewet
dibandingkan dengan pelanggan dari kantoran. Agar lebih mudah menarik
pelanggan, tetapkan harga tidak melampaui harga standar satu porsi
makanan di kawasan sekitarnya.

11. Menu
Menu bisa memabuat pelanggan tidak pindah katering adalah pilihan
menu. Orang kantoran yang langganan katering cenderung tidak terlalu
rewel dalam masalah menu. Asal makanan tidak basi dan enak, mereka
akan langsung memakannya. Berbeda dengan pelanggan dari kalangan ibu-
ibu. Mereka biasanya lebih teliti terhadap jenis makanan, menu, dan
kebersihannya." Gantilah menu makanan sesering mungkin untuk
menghindari kebosanan dari para pelanggan. Dengan tidak melupakan
teknik pembuatan yang tetap memerhatikan segi kebersihan saat
pengolahan makanan. Jangan sampai hasil pengolahan mengecewakan
pelanggan.

12. Rasa
Orang akan segan untuk berpindah katering jika lidahnya sudah cocok
dengan katering langganannya. Walaupun menu berubah, taste makanan
harus tetap diperhatikan agar para pelanggan tidak merasakan rasa
yang aneh atau berubah di lidah. Ada baiknya juga, setiap memasarkan
usaha kateringnya disertai dengan menu yang tersedia saat itu untuk
lebih menarik minat pelanggan.

13. Pelayanan
Hal ini juga sangat penting untuk terus memperpanjang umur usaha dan
mempertahankan para pelanggan agar tidak lari ke katering lain.
Menyeriusi bisnis katering tidak akan rugi jika memerhatikan banyak
hal. Misalnya saja katering rumahan yang melayani katering melalui
telepon, usahakan yang menjawab teleponnya jangan anak kecil. Jadikan
katering ini sebagai usaha serius dan profesional




BAB V
KESIMPULAN

Kesimpulan yang dapat di ambil dalam usaha catering adalah dengan modal yang relative kecil dan mempunyai keterampilan memasak bisa menjalankan usaha catering ini. Selain itu, usaha catering ini juga dapat membuka lapangan pekerjaan sendiri. Selain itu juga melatih kita untuk lebih kreatif lagi dalam hal menambahkan menu masakan.




DAFTAR PUSTAKA

http://bisnisukm.com/kiat-sukses-membuka-usaha-katering.html

• http://wirausaha-catering.blogspot.com/

• http://tipsanda.com/2009/04/20/tips-mudah-memulai-bisnis-katering

• http://forum.tabloidnova.com/

• www.kompas.com

1 komentar:

  1. Mengatur dan mengawasi semuanya berjalan sesuai rencana adalah pekerjaan yang menyita waktu dan perhatian. Terutama dalam urusan menyiapkan makanan. Karena itu, sekarang ini orang Jakarta lebih suka pesan catering prasmanan Jakarta daripada sibuk menyiapkan semuanya sendiri.

    Menganggap mempersiapkan semuanya sendiri lebih hemat adalah anggapan umum yang keliru. Alasannya, biaya catering prasmanan Jakarta beserta seluruh peralatan dan juga dekorasi meja dapat memperbesar biaya. Penyedia catering prasmanan Jakarta profesional biasanya memiliki hampir semua peralatan dan dekorasi meja yang dibutuhkan sehingga tidak perlu sewa alat catering lagi.

    Perusahaan catering prasmanan Jakarta juga memiliki pemasok bahan masakan, dan bisa mendapatkan semua bahan dari para supplier dengan harga yang jauh lebih murah daripada yang bisa diperoleh di pasar atau supermarket. Itu sebabnya mengapa penyedia catering prasmanan Jakarta dapat menawarkan layanan catering prasmanan Jakarta dengan harga yang relatif lebih murah ketimbang bila memasak sendiri.

    BalasHapus